PPK Tulakan Gencarkan Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih
Pacitan, kab-pacitan.kpu.go.id - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tulakan melakukan sosialisasi dan pendidikan pemilih kepada warga masyarakat Kecamatan Tulakan pada momentum peringatan Hari Santri Nasional, Minggu (22/10/2023).
Tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang ada, setelah apel Hari Santri Nasional dan jalan sehat selesai PPK Tulakan memberikan sosialisasi terkait dengan tahapan pemilihan umum yang sedang berjalan. Sosialisasi dan pendidikan pemilih tersebut disampaikan di sela-sela pengundian doorprize jalan sehat yang bertempat di Pendopo Kecamatan Tulakan.
Anggota PPK Tulakan, selaku Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia (Sosdiklih Parmas dan SDM), Dela Prastisia, menyampaikan kepada masyarakat yang terlibat pada acara tersebut mengenai tahapan yang sedang berjalan dan pentingnya menggunakan hak pilih "Bapak, Ibu warga masyarakat Kecamatan Tulakan, jangan lupa untuk menggunakan hak pilih anda pada pesta demokrasi 14 Februari 2024 mendatang, harinya hari Rabu Legi. Nanti di TPS kita akan mendapatkan sejumlah 5 surat suara dengan rincian surat suara warna abu-abu untuk memilih presiden dan wakil presiden, surat suara warna merah untuk memilih DPD, surat suara warna kuning untuk memilih DPR RI, surat suara warna biru untuk memilih DPRD Provinsi, dan surat suara warna hijau untuk memilih DPRD Kabupaten/Kota" terang Dela.
Lebih lanjut, Dela juga menyampaikan terkait dengan tata cara cek DPT online kepada masyarakat Kecamatan Tulakan "Bapak/Ibu juga dapat memastikan apakah bapak/ibu semua sudah terdaftar sebagai daftar pemilih atau belum dengan cara mengakses website cekdptonline.go.id, di website tersebut bapak/ibu juga akan tahu di tanggal 14 Februari nanti akan memilih di TPS mana dan untuk informasi lebih lanjut terkait dengan kepemiluan jangan lupa pantau terus akun sosial media PPK Tulakan dan KPU Pacitan".
Selain melakukan sosialisasi dan pendidikan pemilih, PPK Tulakan juga membagikan brosur terkait dengan daerah pemilihan kepada warga masyarakat Kecamatan Tulakan. Acara tersebut selesai pada pukul 11 siang dan dimonitoring langsung oleh Panitia Pengawas Kecamatan Tulakan. (Tim Bakohumas KPU Pacitan/Del)