KPU Pacitan Sasar Pemilih Pemula SMKN3 dan SMK Kesehatan
Pacitan, kab-pacitan.kpu.go.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pacitan terus melakukan sosialisasi dan Pendidikan pemilih ke pemilih Pemula. Seperti kegiatan Pendidikan pemilih di SMKN3 dan SMK Kesehatan Pacitan, Senin (16/10/2023)
Kegiatan Pendidikan pemilih di SMKN 3 Pacitan, dilakukan bersamaan dengan upacara bendera hari Senin. Dalam kesempatan tersebut, Anggota KPU Pacitan, Iwit W. Santoso, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM (Sosdiklih Parmas dan SDM), mengajak ratusan siswa-siswi untuk menjadi pemilih cerdas.

(Sosialisasi di SMKN 3 Pacitan)
Dikatakan, pemilih cerdas itu adalah pemilih yang rasional, berdaulat, mandiri, partisipatif dan bertanggungjawab. Karena itu, siswa-siswi yang pada tanggal 14 Februari 2024 sudah bisa memilih agar belajar menjadi pemilih cerdas mulai. Diantaranya, memenelisik rekam jejak para calon, mempelajari memenuhi visi, misi dan program-programnya.
Tidak itu saja, sikap mental yang berdaulat juga perlu ditampiulkan dalam upaya peningkatan kualitas demokrasi. Artinya, pemilih pemula harus berani menolak politik uang, menjadi filter beredarnya berita-berita hoakssangat dibutuh. “Pemilih harus rasional dalam menentukan pilihannya. Sebab, satu suara sangat menentukan arah dan masa depan bangsa Indonesia,” kata Iwit.
Hal senada juga disampaikan kepada para siswa-siswi SMA Kesehatan Pacitan. Dihadapan puluhan siswa-siswi, Iwit W. Santoso juga menekankan pentingnya kedaulatan bagi pemilih, apalagi pemilih pemula.
Tidak itu saja, partisipasi pada semua tahapan Pemilu 2024 juga penting. Misalnya, memastikan sudah terdaftar sebagai pemilih dengan cara cek DPT online. Selain mengajak siswa-siswi menjadi pemilih cerdas, juga berharap siswa-siswi yag sudah mendapatkan materi menjadi pemilih cerdas untuk menularkan kepada teman-temannya, baik di lingkungan sekolah maupun lingkungan tempat tinggal. (Tim Bakohumas KPU Pacitan)