Berita Terkini

60 PPK PACITAN DILANTIK

Pacitan, kab-pacitan.kpu.go.id – Sebanyak 60 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) terpilih dilantik Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pacitan, di ruang pertemuan hotel Grand Bromo, Rabu (4/1/2023). Penyelenggara Pemilu 2024 yang dilantik tersebut dari 12 kecamatan tersebut, diambil sumpahnya oleh ketua KPU Pacitan, Sulis Styorini.

Ketua Komisi Pemilihan Umum Pacitan, Sulis Styorini mengatakan, selain memiliki kapasitas, integritas dan rekam jejak yang baik, PPK yang dilantik juga mendapatkan amanah. Sebab, dari 623 pendaftar, hanya 60 yang dilantik.

“Semoga anggota PPK yang dilantik bisa menjalankan tugas, kewajiban dan wewenang sesuai peraturan perundang-undangan. Tidak itu saja, 60 PPK bisa menjaga sinergitas, solididtas dan profesionalitas dalam kesuksesan pemilu 2024,” Sulis Styorini.

Sementara itu, Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji, mengapresiasi proses pelantikkan PPK. Sebab, prosesi pelantikan dinilai sangat sacral. Sehingga kondisi di dalam ruang pertemuan hotel Grand Bromo terasa hening. “Acara pelantikan terasa sakral. Selamat ya, kepada 60 anggota PPK yang dilantik. Semoga bisa mengemban amanah dan sukses menjalankan tugasnya,” kata Bupati.

Pelantikkan  PPK yang dirangkai dengan orientasi tugas, selain dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Pacitan, Forkopimda, dinas instansi terkait serta forkopimca.(Tim Bakohumas KPU Pacitan)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 89 kali